Jujurly, aku gak bisa kalau gak pake makeup mata. Mataku itu gak simetris, alisku juga termasuk rimbun dan random banget. Makanya aku sangat bergantung dengan makeup mata untuk menyamarkan imperfections-ku itu sehingga setidaknya aku harus make mascara dan pensil alis 🥺
Januari kemarin aku dapat info kalau #barenbliss atau bisa juga disebut BNB ini baru aja merilis produk makeup mata terbarunya, yaitu barenbliss Like a Pro! Shockproof Durabrow Pomade dan barenbliss Roll To Volume Mascara. Aku tertarik buat mencobanya karena gemesh lihat kemasannya yang berwarna lilac dan pinky, sehingga tahun 2023 ini aku awali untuk mencoba produk makeup mata dari brand #barenbliss.
Btw aku udah tahu brand barenbliss ini sejak lama karena sering seliweran di Toko Oren dan platform beauty review, terutama produk barenbliss Peach Makes Perfect Lip Tint-nya itu keknya hype banget ya karena sering ngelewat di timeline. Ternyata dari ke hype-an-nya itu berhasil mendapatkan penghargaan dari beberapa beauty platform indonesia seperti Beautynesia sebagai "Liptint Korea terfavorit" dan Sociolla sebagai "Best lip Color" pada penghujung tahun kemarin.
Bagi yang belum tahu, brand #barenbliss #barenblissID alias BNB ini merupakan brand makeup & skincare K-Beauty yang diinisiasi oleh makeup artist Korea, yaitu Jina Kim.
Produk barenbliss ini mengklaim memiliki konsep produk #BeautyinJoy dengan philosophy B+N+B (Bare essential + No harm ingredients + Bliss moments) dimana produknya dikembangkan di Korea. barenbliss berkomitmen untuk menghadirkan produk yang worry free karena berformula clean beauty, vegan, no alchohol/no paraben/no mineral oil, no cruelty free serta dermatologically tested.
Karena konsep brand-nya tersebut aku makin tertarik untuk mencoba produk terbarunya yaitu barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade dan barenbliss Roll To Volume Mascara.
Lantas gimana sih kesanku selama mencoba produk ini kurang lebih seminggu? Keep
scrolling up ya biar tahu gimana produknya ya!
|
barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow dan barenbliss Roll To Volume Mascara |
barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade Review
Pertama, aku akan membahas dari barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade. Kemasannya gemesh banget sih! Haha. Bahkan aku ngerasa sayang untuk buang box-nya. Kemasannya ini datang dengan box berwarna lilac dipadu dengan tinta holographic yang terkesan aesthetic. Kemasan eyebrow pomade-nya bermaterial plastik glossy yang terasa ringan dengan desain yang tegas senada seperti box yang membalutnya. Kemasannya aman banget karna dilengkapi segel saat dalam Kondisi baru.
|
barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade |
|
Kemasan barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade |
|
Kemasan barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade. Tahan 24 jam, sweatproof, smudgeproof dan waterproof. |
Pada kemasan box-nya tertera deskripsi yang cukup informatif. Tertulis dalam bahasa korea dan label berstiker bahasa indonesia. Tertera cara pemakaian, expire date, ingredients, nomor BPOM, netto produk yaitu sebanyak 2 gram dan masa PAO produk yaitu selama 6 Bulan setelah dibuka. Jadi harap digunakan atau dihabiskan dalam kurun waktu maksimal selama 6 bulan setelah produk brow pomade-nya dibuka ya.
|
Kemasan barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade |
Selain pada box, tertera juga expire date pada bagian wadah pomade-nya. Namun karena ditulis menggunakan tinta print dan ditempatkan pada bagian yang sering dipegang, jadinya tanggal expire-nya punyaku lama kelamaan menghilang. Mungkin kedepannya tanggal expire-nya bisa dipindahin ke bagian kemasan yang jarang terkena pegangan.
Kemudian yang menjadi pembeda antara shadesnya terletak pada font yang tertera pada badan kuasnya, dimana pada setiap tulisan 'Shockproof Durabrow Pomade', warna fontnya mewakili atau merepresentasikan warna tiap shades yang ada di dalamnya. Menurutku pasti bakalan lebih oke lagi kalo pada bagian bawah tempat pomade-nya dilengkapi sticker dengan kode atau representasi warna tiap shades nya (kurang lebih kode seperti dibawah lip product) agar lebih mudah membedakannya.
|
Kemasan barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade |
Kemasan barenblis durabrow pomade ini menurutku compact karena kuas dan tempat pomadenya dikemas menjadi satu, jadi kemasannya terdiri dari tutup kuas, badan kuas 45° angled brush dan tube pomade-nya. Kalau gak salah biasanya kemasan brow pomade itu tersedia dalam bentuk jar dengan kuas yang terpisah, sehingga menurutku hal tersebut jadi bikin ribet dan kuasnya juga rawan terkontaminasi debu atau kuman karena tidak tertutup dengan baik. Makanya dulu aku ga kepikiran untuk memakai brow pomade karena ngerasa 'ribet'. Jadi barenbliss ini memiliki keunggulan pada kemasannya yang praktis dan compact.
|
Isi produk barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade (dari kiri-atas-kanan : 01 Medium Brown, 03 Dark Grey, 02 Dark Brown) |
barenbliss Like A Pro! Durabrow Pomade ini tersedia dalam 3 shades yaitu :
- 01 medium brown : berwarna coklat sedang, cocok untuk rambut berwarna coklat terang hingga gelap
- 02 Dark Brown : coklat kemerahan, cocok untuk rambut berwarna coklat kemerahan hingga coklat gelap
- 03 Dark Grey : abu gelap kecoklatan, cocok untuk rambut warna hitam atau gelap
|
45° angled brush untuk pengaplikasian barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade |
45° angled brush barenbliss pomade ini gampang banget pakainya. Bahkan aku ngerasa lebih mudah gambar alis pakai kuas ini daripada pake matic eyebrow pensil wkwk kemana aja diriku baru tahu bikin alis pakai kuas ternyata lebih mudah daripada pakai pensil alis 😓 material kuasnya sendiri terbuat dari bahan bulu sintetis. Terasa lembut, enggak kaku tapi enggak letoy juga, jadinya glides so smoothly di alis. Aku harap semoga kuasnya ini kuat alias gak gampang renggang deh. Oh iya kuasnya juga dilengkapi penutup sehingga dapat meminimalisir kotoran dari luar.
|
Klaim & Deskripsi barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade (Dari kiri ke kanan : 01 medium brown - 02 Dark Brown - 03 Dark grey) |
Klaim barenbliss Like a Pro! Shockproof Durabrow Pomade #BNBEyebrow #BrowItLikeAPro
"Pomade alis yang creamy, pigmentasi tinggi dan tahan air, dilengkapi dengan angled brush yang memudahkan pengaplikasian sempurna, dengan mudah mengisi dan membentuk alis hingga 24 jam. Diperkaya dengan Ultra seal technology, hexapeptide serta 3x nourishing oils (lavender oil, argan oil dan rosemary oil) yang mampur memperkuat dan membuat rambut alis tampak lebih berkilau serta tebal dan terdefinisi"
Cara penggunaan :
Gunakan angled brush yang tersedia untuk mengambil produk pada bagian bawah kemasan. Lalu bingkai alis, isi dan baurkan pomade sesuai alis sempurna yang anda inginkan. Bersihkan brush dengan tissue setiap kali selesai digunakan.
|
Shades Swatches barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade *natural lighting, no filter* |
Menurutku range warnanya termasuk friendly untuk skintone dan rambut orang indonesia. Aku bisa pakai semua shades-nya, tapi dari ketiga shades yang paling sering aku pakai yaitu shades 01 Medium Brown dan 02 Dark Brown, karena aku emang lebih suka menggunakan pewarna alis warna brown dan menurutku kedua warnanya pas untukku. Gak keterangan dan gak kegelapan, sama seperti warna pensil alis yang biasa aku pakai untuk sehari-hari. Pigmentasi warnanya sangat bagus. Langsung keluar dalam sekali usap. Teksturnya creamy sesuai klaim-nya gampang diambil dan enggak waxy sehingga gak gumpal atau nyangkut gitu di rambut alis. Beneran gampang banget buat nge-blend warnanya. Terus dia gak ada aroma apapun yang mengganggu.
|
Swatches and Waterproof test barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade *no filter*
|
Aku coba uji barenbliss shockproof durabrow pomade ini melalui swatches di tangan untuk mengetahui ketahanannya terhadap gosokan dan air. Ternyata memang beneran waterpoof dan smudgeproof! Dia beneran 'shockproof' sesuai namanya alias kek tahan terhadap segala gesekan dan ujian wkwkwk. Saat aku coba swatches di tangan, setelah nge-set baru aku usap secara keras dia masih tahan gak geser sama sekali, Aku coba bilas pakai air juga dia masih ada dong. Nah ketika kucoba kena air sambil usap-usap mayan keras baru nih si pomadenya kelihatan warna-nya sedikit pudar. Tapi gak sampe bikin cemong atau berantakan. Masih aman banget.
Saat aku coba di alis, dia beneran tahan lama! Aku pakai seharian dari jam 8 pagi sampai jam 5 sore masih tetep on warna dan bentuknya di alis aku dalam kondisi sudah terkena keringat, panas-panasan dan terkena air juga. Btw aku gak cobain uji sampe 24 jam sesuai klaim-nya, tapi yang jelas si pomade alis barenbliss ini tahan banget seharian dari pagi sampe sore even aku udah cuci muka 2x dan berkeringat. Dengan catatan selama pemakaian gak digosok secara ekstrem dalam keadaan basah, dia pasti bakalan awet seharian.
*abaikan mataku yang monolid sebelah* Aku mengaplikasikan brow pomade-nya dengan style yang natural, karena memang aku suka teknik yang natural bukan yang jadi tebel banget/dramatis
|
Hasil pemakaian barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade (01 Medium Brown) *natural lighting, no filter*
|
|
Hasil pemakaian barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade (01 Medium Brown, 02 Dark Brown, dan 03 Dark grey) *natural lighting, no filter* |
Selama mencoba produknya, aku suka banget dengan shades 01 medium brown dan 02 dark brown, aku rasa kedua warnanya cocok di alis aku. Sementara itu untuk shades 03 Dark Grey, kelihatannya cocok-cocok aja ya di alis aku, but personally i think warnanya terlalu gelap buat aku. Mungkin karena aku terbiasa menggunakan pensil alis warna coklat kali ya. Buat yang alisnya hitam tebal atau rambutnya gelap sepertinya bakal cocok dengan shades 03 Dark Grey. Overall aku suka banget sama barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade ini. Dari segi kemasan formula dan performanya. Semua warnanya juga cocok di alis aku. Penggunaan barenbliis Shockproof Durabrow Pomade ini jadi mengubah kebiasanku yang awalnya pakai pensil alis, kini beralih menggunakan Brow Pomade karena ternyata dari segi pengaplikasian lebih mudah menggunakan Brow Pomade, loh. Kalian bisa dapetin produk ini dengan harga IDR 69.000/item nya. Kalian bisa checkout melalui toko oren alias platform shopee resmi barenbliss dengan klik link ini
https://shope.ee/3AdfAbj22K , ya.
barenbliss Roll To Volume Mascara Review
Rasanya tidak lengkap ya kalau skip mascara ketika pakai makeup. Nah setelah membahas brow pomade-nya, sekarang aku akan membahas mascara-nya, yaitu barenbliss Roll To Volume Mascara. Mascaranya hadir dengan kemasan tube plastik bernuansa pale pinky, kemudian dibalut box dengan warna senada dihiasi desain tegas bertuliskan font holographic yang memberikan kesan aesthetic. Pada box-nya tertera deskripsi produk, ingredients, nomor BPOM, expire date serta masa PAO.
|
barenbliss Roll To Volume Mascara |
Kemasannya dilengkapi segel sehingga lebih terjamin keamanan produknya. Material kemasannya terasa ringan dengan netto produk 8 gram. Biasanya setahuku masa PAO Mascara itu berkisar 6 bulan, namun barenbliss Roll To Volume Mascara ini memiliki masa PAO 12M alias 12 bulan. Jadi mascara ini bisa dipakai hingga 1 tahun kedepan setelah kemasannya dibuka.
|
barenbliss Roll To Volume Mascara |
|
Kemasan barenbliss Roll To Volume Mascara |
|
Kemasan barenbliss Roll To Volume Mascara |
|
Spoolie/aplikator barenbliss Roll To Volume Mascara |
|
Aplikator barenbliss Roll To Volume Mascara |
Kuas/wand aplikator mascara-nya menurutku unik! Biasanya beberapa kuas mascara yang pernah aku pakai terkesan kaku saat ditarik dari mulut botolnya. Jadinya susah ketika mau lepasin jumlah produk yang berlebih saat akan mengaplikasikan mascara. Nah aku ngerasa leher kuasnya itu sedikit lentur sehingga saat ditarik bisa meminimalisir jumlah produk yang terambil agar tidak terlalu banyak. Aku impressed dengan aplikatornya walaupun berukuran agak besar tapi fiber/bristle-nya rapat jadi bisa menjangkau tiap helaian bulu mata dari pangkal hingga ujungnya.
|
Klaim & Deskripsi barenbliss Roll To Volume Mascara |
Klaim barenbliss Roll To Volume Mascara #BNBMascara #24HVolumizingLashes
"Volumizing Mascara yang diperkaya dengan Polypeptide (Blue Copper peptide, Tetrapeside, Tripeptide dan Pentapeptid) serta Vitamin E yang merawat dan memperkuat bulu mata untuk bulu mata yang lebih lentik dan tebal. Tahan lama hingga 24 jam, waterproof, sweatproof dan smudgeproof"
Cara pakai :
Aplikasikan mascara ke bulu mata dari akar hingga ke ujung, lakukan dalam gerakan zig-zag agar produk teraplikasikan secara rata pada tiap helai bulu mata. Ulangi proses untuk membangun volume bulu mata.
Pigmentasi warna mascara barenbliss ini menurutku pas. Formulanya gak gitu cair dan gak gitu kental. Tidak
ada aroma yang mengganggu juga, karena dia formulanya memang fragrance free. Saat diaplikasikan ke bulu mata terasa mudah dan gak gumpal. Setiap helaian bulu mata benar-benar tercover dengan masacaranya ketika diaplikasikan dengan teknik zig-zag-nya.
|
Swatches & waterproof test barenbliss Roll To Volume Mascara |
Aku coba uji barenbliss Roll To Volume Mascara ini terhadap gosokan dan air. Ternyata beneran teruji waterpoof dan smudgeproof! sesuai klaimnya yang mengaku waterproof dan smudgeproof. Aku coba swatches di tangan. Setelah mascara-nya nge-set, aku usap secara keras dia masih tahan gak geser sama sekali, lalu Aku coba cuci di bawah air mengalir dia masih ada dong. Namun tapi ketika kena air sambil usap-usap/kucek mayan keras baru nih si mascaranya kelihatan kek bertaburan gitu sedikit. Tapi gak sampai bikin cemong di area sekitarnya.
Btw bulu mataku gak gitu panjang maupun lentik. Malahan kelihatannya kek turun dan sayu gitu bulu matanya, makanya aku sangat bergantung sama mascara biar mataku terlihat lebih 'hidup'. Setelah pengaplikasian barenbliss Roll To Volume Mascara pada bulu mataku, hasilnya cukup dramatis jika aku bandingkan dengan mascara yang pernah kucoba sebelumnya. Dia beneran mampu melentikan setiap helaian tanpa terkesan clumpy serta menahannya agar kelihatan lentik dan tebal. Aku coba selama pemakaian 6 jam tanpa terkena air, namun sambil panas-panasan dan berkeringat di tempat outdoor. Ketika aku cek, bulu mataku tetap kelihatan lentik dan tetap terlihat keberadaannya (disclaimer : pemakaian dengan menggunakan eyelash curler sebelumnya ya). Terus hal yang aku suka dari mascara barenbliss ini adalah dia kasih feels yang ringan di bulu mata aku. Biasanya kalo pakai masacara itu seperti ada sesuatu di bulu mata, agak sedikit berat ketika berkedip. Nah si barenbliss Roll To Volume mascara ini rasanya ringan di bulu mataku walau aku pake hingga 3 layer.
|
Hasil pemakaian barenbliss Roll To Volume Mascara |
Aku udah cobain juga saat mascara barenbliss ini ketika terkena air, surprisingly mascara-nya masih tahan walau dari segi melentikannya jadi agak sedikittt banget berkurang sih menurutku. Tapi yang paling penting gak bikin area bawah mataku berubah jadi mata panda atau cemong even udah kena air.. Sama seperti brow pomade-nya, aku gak cobain uji mascara-nya sampe 24 jam sesuai klaim-nya, tapi yang jelas mascara barenbliss ini termasuk tahan lama banget seharian dari pagi sampe sore even aku udah cuci muka dan berkeringat. Dengan catatan jangan digosok secara ekstrem dalam keadaan basah, karena selama gak digosok ekstrem saat keadaan basah dia bakalan awet seharian. Lagian ngapain juga kan gosokin area mata secara barbar tanpa alasan yang jelas wkwk. Intinya si barenbliss Roll To Volume Mascara ini terbukti waterproof, smudgeproof dan sweatproof sesuai klaim-nya.
Bagi kalian yang tertarik untuk mencoba bisa mendapatkan barenbliss Roll To Volume Mascara ini dengan harga IDR 79.000. Kalian bisa checkout melalui toko oren alias platform shopee resmi barenbliss melalui link ini
https://shope.ee/7ziuvdAD3O, ya.
Overall Review about barenbliss Like a Pro! Shockproof Durabrow Pomade & Roll To Volume Mascara
Aku suka kedua produk terbaru barenbliss ini! Keduanya memenuhi ekspektasi aku terhadap eye makeup yang aku butuhkan karena aku punya mata yang gak simetris makanya menggunakan eye makeup seperti barenbliss Like a Pro! Shockproof Durabrow Pomade dan barenbliss Roll To Volume Mascara ini menjadikan aku lebih percaya diri dalam berpenampilan.
|
barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade dan barenbliss Roll To Volume Mascara |
|
Hasil pemakaian barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade (01 Medium Brown) dan barenbliss Roll To Volume Mascara *sorry for different lighting* |
Kedua harga produknya worth it sesuai dengan kualitasnya. Aku rekomendasikan kedua produknya bagi kalian yang lagi cari produk eye makeup yang long wearing alias tahan lama tanpa banyak drama. Walaupun kedua produknya tahan lama, tapi keduanya masih mudah untuk dibersihkan tanpa takut membuat kulit menjadi iritasi. Produknya bisa dibersihkan dengan mudah menggunakan produk oil based cleanser, seperti cleansing balm dan eye & lip makeup remover. Untuk brow pomadenya bisa juga dibersihkan dengan micellar water. Namun untuk mascaranya wajib menggunakan oil based cleanser ya agar lebih mudah dibersihkan hingga tuntas🖤
Oke gurls, sekian reviewku kali ini soal produk eye makeup terbaru dari barenbliss. Kalian bisa kunjungi Platform Shopee resmi
barenbliss Official Indonesia untuk info lebih lanjut soal produknya. Semoga ulasanku membantu ya dan selamat mencoba buat kalian. See you on another review^^
0 Response to "REVIEW : barenbliss Like A Pro! Shockproof Durabrow Pomade & Roll To Volume Mascara"
Post a Comment
Komentar berisi Link aktif, Promosi dan Spam akan dihapus. Mohon login dengan akun google saat berkomentar agar mendapatkan notifikasi balasan dariku. Komentar dari akun anonim/unknown akan otomatis terhapus :)