REVIEW : Scarlett 'Loving' Body Serum & Body Lotion, dengan 7X Ceramide untuk Healthy Skin Barrier

Sepertinya udah mau 3 bulan memasuki musim kemarau. Langit kini terasa lebih panas terik karena jarang ada awan, namun herannya angin yang berhembus terasa dingin. Kondisi cuaca seperti itu bikin bibir sama kulit muka dan badan aku jadi lebih gampang kering sekarang karena kena suhu yang terasa lebih dingin. Belum lagi di jalanan karena udah lama gak hujan jadinya tanah berubah jadi debu yang berterbangan. Akhirnya kulit jadi lebih kering dan kusam dari biasanya. Apalagi kulit kaki aku kelihatannya kusam, banyak bekas bentol dan kering banget. Kalau gak pakai sepatu jelas banget kelihatannya. Bikin bete dan gak percaya diri. Jadi kepikiran pengen pakai body care terutama body lotion yang bisa memperkuat skin barrier aku buat menghadapi ekstrem-nya cuaca saat ini.

Setelah mencari produk yang kira-kira ampuh buat menutrisi dan mencerahkan kulit aku selama musim pancaroba ini akhirnya aku kepincut sama Scarlett, lagi. Untuk series body lotion-nya, Scarlett punya banyak pilihan varian wangi yang beberapa diantaranya udah pernah aku coba, kali ini pilihanku jatuh pada series 'Loving' dari Scarlett yang merupakan series wangi terbaru setelah sebelumnya scarlett merilis body care series 'happy'. Hal yang menarik perhatianku buat milih scarlett karena sekarang body care-nya Scarlett mengandung ingredients primadona saat ini yaitu Ceramide yang diklaim mampu melindungi dan mempertahankan kesehatan skin barrier kulit badan kita. Setahu aku ceramide populer digunakan pada produk moisturizer wajah, namun kini ada juga pada body care Scarlett. Aku rasa sepertinya Scarlett ini jadi pelopor dalam hal body care yang mengandung 7x Ceramide, soalnya aku belum nemu ada body care lain yang punya star ingredients dengan kandungan 7x ceramide sebelumnya, CMIIW ya. 

Lalu yang menjadi pertimbanganku untuk memilih series 'Loving' ini karena dia punya karakter wangi yang flirty, graceful dan hopeless romantic. Karakter wangi tersebut belum pernah aku coba sebelumnya jadinya aku penasaran pengen coba aroma wangi dengan karakter Scarlett series 'Loving' ini.

Nah btw ternyata kini Scarlett melengkapi rangkaian body care-nya dengan body serum dan body cream sehingga pada postingan kali ini aku tidak hanya akan berbagi review mengenani body lotion-nya, namun juga dengan body serumnya sehingga sesuai dengan judul review kali ini aku akan membahas ulasan mengenai Scarlett Loving Body Serum dan Body Lotion. 

Lalu gimana pengalamanku setelah memakai Scarlett Loving Body Serum dan Body Lotion kurang lebih 2 minggu? Yuk simak review-nya! 

PACKAGING

kemasan Scarlett dari segi bentuknya menurutku belum banyak berubah, jika dilihat dari bentuk botol body lotion-nya masih sama seperti dulu. Namun ada sedikit perbedaan desain pada tulisannya. Dimana sekarang Scarlett kan udah improved Formula, jadinya ada tulisan kandungan Ceramide hingga UV Protection dan memfokuskan manfaat produk untuk memberikan 'healthy skin barrier'




Untuk kemasan body serumnya hadir dengan botol plastik transparan dengan label berwarna watermelon pink (?) mewakili signature color series Loving. Bentuk botolnya cenderung berbentuk tabung tinggi dengan netto 250ml dilengkapi dengan pump dan tutup botol plastik bening. Font pada label-nya juga cenderung tegas jika dibandingkan dengan body lotionnya. Font pada body lotion-nya terkesan lebih playful


Pada kemasan botol body lotionnya masih sama seperti dulu, dengan netto 300ml berbentuk botol yang agak bulky dengan pump yang dilengkapi pengunci. Pada kemasan dilengkapi sticker hologram untuk menjamin keaslian produk dimana nomor yang tertera pada stickernya bisa dicek keasliannya melalui website verify.scarlettwhitening.com dengan memasukan serial kode dan memasukan beberapa data untuk melengkapi proses verifikasi keaslian produk scarlett-nya.

Saat keadaan baru, kedua kemasannya dilengkapi plastik seal yang melindungi produknya agar tetap terjaga tanpa takut dibuka oleh orang lain sebelum sampai ke tangan kita. Jika dilihat dari signature look-nya, menurutku image series Loving ini cenderung feminim dengan warna watermelon pink. Overall sejauh ini gak ada kendala pada kemasannya. Cuma memang karena ukurannya ini mayan bulky jadi agak PR buat dibawa berpergian. Tapi jangan khawatir setahuku sekarang untuk body lotionnya ada kemasan tube yang lebih travel friendly🙌

CLAIMS & INGREDIENTS

Scarlett 'Loving' Body Serum

memiliki manfaat untuk merawat skin barrier (lapisan pertahanan kulit), menenangkan kulit yang teriritasi ringan akibat paparan sinar UV, membantu mencerahkan kulit dan membantu menghidrasi kulit.

Star ingredients Scarlett 'Loving'Body Serum

- 7x ceramide untuk menjaga kelembaban kulit, membantu merawat skin barrier, mencegah tanda penuaan dini, menghaluskan kulit

- 5 Phyto oil, scarlett's secret formula untuk mencerahkan kulit

- Titanium dioxide, sebagai anti UV untuk melindungi kulit dari sinar UV A dan UV B

- Glutathione, membantu mencerahkan kulit dan melindungi dari sinar UV

- Niacinamide, membantu mencerahkan kulit dan menyamarkan noda gelap di kulit

- Shea Butter, membantu menjaga kelembapan kulit dan melindungi kulit dari efek buruk sinar UV

- Vitamin E, membantu menyejukan kulit yang terititasi ringan, melembapkan kulit, serta merawat kekencangan dan elastisitas kulit.

- Sodium Hyaluronate, merawat skin barrier, anti-aging, menenangkan kulit yang teriritasi ringan.

- Glycolic acid, membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan mencerahkan kulit


Scarlett 'Loving' Body Lotion

memiliki manfaat untuk merawat skin barrier (lapisan pertahanan kulit), menenangkan kulit yang teriritasi ringan akibat paparan sinar UV, membantu mencerahkan kulit dan membantu melembabkan kulit.

- 7x Ceramide, untuk menjaga kelembaban kulit, membantu merawat skin barrier, mencegah tanda penuaan dini, menghaluskan kulit

- 5 Phyto oil, scarlett's secret formula untuk mencerahkan kulit

- Titanium Dioxide, sebagai anti UV untuk melindungi kulit dari sinar UV A dan UV B

- Glutathione, membantu mencerahkan kulit dan melindungi dari sinar UV

- Niacinamide, membantu mencerahkan kulit dan menyamarkan noda gelap di kulit

- Shea Butter, membantu menjaga kelembapan kulit dan melindungi kulit dari efek buruk sinar UV

- Aloe Vera, membantu untuk merawat elastisitas kulit, menyamarkan tampilan garis-garis halus, membantu menjaga kelembapan kulit serta melindungi dari efek buruk sinar matahari.

- Vitamin E, membantu menyejukan kulit yang terititasi ringan, melembapkan kulit, serta merawat kekencangan dan elastisitas kulit.

Ingredients Scarlett 'Loving' Body Serum & Body Lotion

Lantas apa yang menjadi manfaat utama dari kedua produk scarlett ini?

Scarlett Body Serum Loving ini memiliki manfaat untuk 3x mencerahkan dan meratakan warna kulit dengan non sticky ingredients. Sedangkan Scarlett Body Lotion Loving memiliki manfaat ekstra mencerahkan dengan kandungan Glutathione sejak pemakaian pertama.

Kedua produknya memiliki formulasi yang tidak lengket di kulit dan cepat meresap namun mampu memberikan kelembapan dan mencerahkan seketika sejak pemakaian pertama. Body care scarlett ini juga diklaim memiliki bahan aktif yang aman even untuk kulit sensitif sekalipun.

Biasanya aku menggunakan Scarlett 'Loving' body serum dan body lotion ini setiap setelah mandi. Namun kadang-kadang aku suka re-apply ketika mau keluar rumah atau ketika butuh kelembapan. Kemarin-kemarin sempet hectic. Mungkin ada sekali dua kali aku hanya pakai salah satunya aja, yaitu body lotionnya.

PRODUCT PERFORMANCE + RESULT

Scarlett Loving Body Serum

Sebenernya di awal-awal aku agak skeptis soal pemakaian Body Serum lalu dilayer dengan Body lotion. Takut berat dan lengket di kulit setelah berkeringat. Namun ternyata tekstur body serum scarlett ini cenderung seperti watery gel lotion gitu. teksturnya light alias ringan, cepat meresap juga. Saat dibaurkan terasa ada feels watery-nya di kulit. Even teksturnya watery, dia cukup memberikan hidrasi pada kulit. Tapi kalau kondisi kulit lagi kering kerontang sih baiknya dilayer lagi dengan body lotion biar lembabnya lebih nampol. After finish setelah pemakaian body serumnya di aku gak kelihatan ada efek tone-up, tapi lumayan bikin kulit terhidrasi sehingga gak kelihatan kering. Bisa kalian lihat nanti before-after-nya, keep scroll ya.

Untuk warna body serum scarlett ini berwarna putih slight pink. Jadi seperti warna pale pink. Aromanya menurutku punya hints mawar dan sedikit manis fruity, likes berries? wanginya ini tipikal wangi floral yang gak ngebosenin dan vibes-nya kek personality yang lugu tapi punya pemikiran dewasa (?) wanginya juga menurutku soft but fancy seperti wangi parfum mahal, tapi wanginya gak begitu kenceng seperti Scarlett varian freshy atau charming yang terasa lebih strong karakternya. Jadi aku suka dengan varian wangi Loving ini karena wanginya ini gak strong, masih masuk karakter wewangian yang aku suka terlebih dia ada hints buah berry juga yang terasa sedikit manis which is me likey.

Pada botol scarlett body serum tertulis 'intense brightening and moisturizing skin' yang mana menjadi fokus produknya untuk mencerahkan sekaligus melembapkan kulit. Setelah 2 minggu pemakaian Aku rasa scarlett body serum ini jadi booster untuk mencerahkan kulit menjadi lebih cepat dan efektif jika dibandingkan dengan menggunakan body lotion-nya saja. Soalnya aku sebelumnya pernah pakai scarlett body lotion juga dalam waktu cukup lama kurang lebih 2-2.5 tahun, menurutku efek mencerahkannya terasa lebih cepat ketika aku pakai body serum-nya. Cuma memang pemakaiannya tetap harus telaten dan konsisten ya biar dapat hasil yang optimal.

Tekstur body serum seperti watery gel. 
Tekstur body lotion seperti light lotion. 

Scarlett 'Loving' Body Lotion

Sebelum mencoba Scarlett series Loving, aku pernah pakai series Scarlett Body Lotion juga. Beberapa yang udah aku coba adalah varian romansa, charming, fantasia, Jolly hingga freshy. Favoritku itu Romansa sama Jolly karena wangi-nya soft dan manis. Kali ini aku coba varian wangi terbarunya yaitu Loving. Typical wangi loving ini sama seperti yang aku jelaskan sebelumnya soal scarlett body serum Loving, wanginya ini floral mawar yang lembut tapi anggun, dan kinda fruity scent seperti wangi buah berry. walau dia typical wangi floral, wanginya menurut aku masih cukup calm dan ringan, gak se-strong freshy atau charming. Overall aku suka dengan series loving ini, wanginya cukup mewakili karakter wangi yang aku suka karena selain floral dia ada sweety-nya walau gak begitu dominan.

aku cukup kaget saat merasakan tekstur body lotion-nya scarlett sekarang. Mungkin karena sudah reformulasi, aku rasa teksturnya jauh lebih watery dibanding body lotion scarlett yang dulu pernah aku coba. Walau teksturnya terasa lebih 'ringan' alias gak sekental dulu, lembabnya ini masih dapet. Malah aku ngerasa formula yang sekarang jauh terasa lebih melembabkan dan lebih mudah dibaurkan. 

Before - after pengaplikasian produk

After finish body lotion-nya masih ada efek tone-up, namun efek tone-up nya ini natural gak jomplang banget atau bikin kulit kelihatan abu-abu. Di aku setelah pemakaian juga gak bikin kulit terasa lengket, even udah berkeringat, masih aman. Untuk wanginya setelah kurang lebih 3 jam pemakaian kata suami aku masih terasa 'ngahiliwir' alias kerasa semerbak wanginya, apalagi kalau baru diaplikasikan katanya wanginya sampe menuhin kamar 😂 tapi setelah lebih dari 3 jam wanginya cuma kerasa sama diri aku sendiri atau ketika suami lagi deket banget sama aku dia suka bilang aku kok masih wangi wkwk waduh jadi seneng deh aku karena dia bilang gitu, jadinya dia makin betah nemplokin aku 😅🙈

Untuk body lotion-nya ini bisa langsung digunakan setelah mandi atau ketika dibutuhkan ya. Namun jika pengen dapetin hasil mencerahkan yang lebih maksimal, sebaiknya disarankan untuk memakai body serumnya terlebih dahulu lalu kemudian dilayer dengan body lotion-nya. 

Foto diambil dalam kondisi bare skin, pagi hari setelah bangun tidur.
Ada sedikit perbedaan pencahayaan, pada tanggal 15 Agustus kondisi cahaya lebih cerah daripada tanggal 1 dimana cuaca agak mendung. Pencahayaan matahari melalui jendela

Setelah pemakaian Scarlett Loving Body Serum dan Body Lotion kurang lebih 2 minggu, aku mulai notice perubahan di kulit aku. Saat sebelum pakai Scarlett 'Loving' kulit aku termasuk gampang kusam dan kering, nah sekarang kulit aku kelihatan sedikit lebih cerah dan lebih lembab even ketika lagi gak pakai lotion-nya. Kalian bisa lihat foto kaki aku pada tanggal 1, kering dan agak kusam. ketika tanggal 15 aku rasa kulit aku terasa dan terlihat jauh lebih sehat, kelihatan ada glow-glow-nya gitu padahal aku sama sekali gak pakai apapun saat mengambil fotonya. Bekas-bekas bentol kena gigit nyamuk pun udah hampir memudar semua, tinggal tersisa dikit-dikit.

Atas : April 2021
Bawah : Februari 2023

Apakah body care Scarlett bisa ngilangin belang? Kujawab, Iya banget. Kalian bisa lihat sendiri kan pada foto di atas. Tapi disini aku mau disclaimer kalo foto di atas diambil dalam rentang waktu yang cukup jauh. Foto tangan belang diambil sekitar April 2021, tangan sempet belang karena gak ketutup baju dan sarung tangan ketika bawa motor. Lalu foto dibawahnya diambil Februari 2023, warna tangan udah mendingan banget. 

Ini warna kulit tanganku sekarang ^^


Fyi, dari juli 2020 sampai tahun ini aku masih pakai body care nya scarlett, tapi sekarang aku udah gak pakai body scrub-nya karena aku orangnya agak malas luluran wkwk. Aku sempet repurchase varian coffee tapi aku ga sanggup ngabisin sampai akhirnya expire jadi sekarang pengen skip luluran dulu. Aku masih suka pake shower scrub-nya sampai sekarang, btw aku lagi pake shower scrub yang varian jolly. Lalu di bulan juli 2022 - maret 2023 aku sempet pakai lotion scarlett varian freshy, tapi ternyata aku kurang suka aromanya karena gak sesuai sama karakterku. Terus sekarang kepincut lagi sama series 'Loving'-nya dan ternyata hasilnya lebih bagus daripada scarlett formulasi sebelumnya ditambah wanginya juga enak sesuai selera aku. Terlebih sekarang ada body serum-nya juga yang bikin kinerja produknya lebih maksimal.

Jadi intinya aku mau menekankan kalau ingin hasil yang maksimal  harus dipake secara teratur  konsisten dan lebih baik lagi jika dipakai dalam satu rangkaian ya karena dari pengalamanku dia ngaruh banget buat cerahin kulit dan ngilangin belang. Cuma tinggal kitanya aja harus konsisten dan sabar dalam menunggu hasilnya karena pasti pakai skincare itu perlu waktu untuk dapetin hasil yang aman dan sehat. Dari pengalamanku kalau belangnya belang banget seperti tangan ku itu perlu waktu 1-2 bulan sampai bener-bener pudar belangnya dengan pakai lengkap dari shower scrub, body scrub dan lotion-nya.

Namun aku ingetin nih kalau hasil yang didapat bisa bervariasi ya. Tergantung jenis kulit, kebiasaan sehari-hari, dan produk lain yang sedang digunakan, seperti body wash, sunscreen atau body scrub yang dipakai selama menggunakan Scarlett Body Serum dan Body lotionnya. 

Aku sih menikmati proses setiap skincare yang aku pakai, karena makin kesini juga aku makin memahami kalau skincare itu butuh waktu buat menunjukan hasilnya. Kalau hasilnya instan alias cepet kan ngeri juga ya takutnya produknya mengandung bahan berbahaya. Jadinya ya bagi aku setelah pakai skincare let's enjoy the process aja sambil terus belajar memahami kondisi kulit kita ya 🥰

CONCLUSION

Aku puas dengan hasil dari pemakaian Scarlett 'loving' body serum dan body lotion ini karena kedua produknya dapat bekerja secara sinergis untuk bantu memperbaiki kondisi kulit aku selama musim kemarau ini. Dengan kandungan star ingredients 7x Ceramide, Niacinamide, Shea butter serta Glutathione, sekarang aku merasa skin barrier badan aku jadi kelihatan dan terasa lebih sehat dan warna kulitku juga lebih merata  ditambah bekas bentol digigit nyamuk juga semakin memudar seiring aku rajin memakai kedua produknya, so i approve kalau body care-nya scarlett ini memang worth the hype sih.

Bagi kamu yang suka aroma bunga mawar ditambah berry, kalian bisa banget cobain scarlett body serum dan body lotion loving ini karena dia punya aroma rose floral serta hints berry yang wanginya ini terasa fancy sehingga kasih kesan anggun but flirty dan hopeless romantic sesuai klaimnya. Selain wanginya yang terasa mewah dan cukup tahan lama, kandungan di dalamnya pun gak kaleng-kaleng karena ada 7x Ceramide Niacinamide sekaligus glutathione yang efektif untuk merawat skin barrier, mencerahkan kulit badan dan punya efek anti UV juga karena mengandung Titanium Dioxide yang berperan sebagai anti UV A dan UV B. 

Jika kamu tertarik buat mencoba juga, kamu bisa dapatkan Scarlett 'Loving' Body Serum dan body lotion ini dengan harga IDR 75.000 per botolnya, kalau pengen dapet harga coret biasanya suka ada potongan harga di official market place-nya, apalagi kalo lagi ada event peringatan tertentu biasanya suka ada diskon yang cukup worth it jadi pantengin aja terus official market place-nya kalau mau dapet promo biar lebih terjangkau 🤝

Kamu bisa mengunjungi link ini https://linktr.ee/scarlett_whitening untuk memilih belanja melalui platform marketplace resmi Scarlett yang kamu inginkan, ada Shopee, Lazada, Tokopedia, TikTok, hingga WhatsApp.

Kalau kalian ingin info lebih lanjut atau konsultasi soal produknya bisa kunjungi sosial media mereka seperti di Instagram @scarlett_whitening.

Oke gengs, sekian review-ku kali ini ya, semoga bisa membantu kalian dalam mencari referensi soal Scarlett 'Loving' Body Serum & Body Lotion, see you on another review^^



0 Response to "REVIEW : Scarlett 'Loving' Body Serum & Body Lotion, dengan 7X Ceramide untuk Healthy Skin Barrier"

Post a Comment

Komentar berisi Link aktif, Promosi dan Spam akan dihapus. Mohon login dengan akun google saat berkomentar agar mendapatkan notifikasi balasan dariku. Komentar dari akun anonim/unknown akan otomatis terhapus :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel